Jayapura, 12 Februari 2025 – Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Sains dan Teknologi Jayapura (USTJ) menggelar Yudisium Periode Semester Ganjil Tahun Akademik 2024/2025 pada 12 Februari 2025 bertempat di Ruang F5 Lantai 2 Gedung Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan-USTJ. Acara ini menjadi momen penting bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan studi akademiknya sebelum melangkah ke tahap wisuda.

Kegiatan yudisium ini dihadiri oleh Dekan FTSP, jajaran pimpinan fakultas, dosen, serta para mahasiswa yang telah dinyatakan lulus. Dalam sambutannya, Dekan FTSP, Anggia R Nurmaningtyas, M.Sc, menyampaikan apresiasi kepada para mahasiswa atas kerja keras dan dedikasi mereka selama menempuh pendidikan di FTSP USTJ.

“Kami sangat bangga dengan pencapaian para mahasiswa yang hari ini telah resmi menyelesaikan studinya. Ini adalah langkah awal menuju dunia profesional. Kami berharap para lulusan dapat terus mengembangkan ilmu yang telah diperoleh dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan tetap dapat menjaga almamater kita FTSP dan Juga USTJ,” ujar Anggia R Nurmaningtyas, ST., M.Sc.

Selain pengumuman kelulusan, acara yudisium juga diisi dengan prosesi penyerahan SK Yudisium serta penghargaan bagi mahasiswa berprestasi. Diantaranya mahasiswa terbaik pada yudisium kali ini adalah Maher F I Siringoringo, dari Program Studi Arsitektur, yang meraih IPK tertinggi dengan nilai 3,80 dan juga Khaleb William S Lado dari Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota dengan IPK 3,60 serta Hachirianco Ramadhani ari Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota dengan IPK 3,53

Dengan terlaksananya yudisium ini, para lulusan FTSP USTJ resmi menyandang gelar akademik dan siap untuk mengikuti prosesi wisuda yang akan digelar dalam waktu dekat. Fakultas berharap para lulusan dapat menjadi profesional yang berintegritas dan mampu bersaing di dunia kerja.

Program Studi Teknik Sipil
Program Studi Arsitektur
Program Studi Teknik Lingkungan
Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota

Selamat kepada seluruh mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya. Semoga ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat bagi pembangunan dan pengembangan wilayah, khususnya di Papua dan Indonesia pada umumnya.