Program Studi Teknik Sipil
Pesatnya pembangunan pada daerah pemekaran di tanah papua serta kemajuan teknologi khususnya bidang teknik sipil, memerlukan sumber daya manuasia Potensial yang mampu memanfaatkan sumber daya alam yang ada untuk kemakmuran rakyat serta menerapkan rekayasa teknologi sehingga mampu memberikan Konstribusi bagi pembangunan daerah kedepannya.
Sejak awal tahun jurusan teknik sipil terbentuk hingga saat ini berdasarkan surat keputusan BAN-PT Nomor 7441/sk/ban-pt/akred/s/xi/2020, Program Studi Teknik Sipil Universitas Sains dan Teknologi Jayapura Dinyatakan Terakreditasi B, telah meluluskan ratusan mahasiswa yang 90% telah terserap di dunia kerja. 60% bekerja sebagai pegawai negeri, 25% di bidang industry konsultan-kontraktor, serta 5% berwiraswasta.
Visi
Menjadi program studi unggulan dalam pengembangan dan penerapan teknologi rekayasa sipil berkelanjutan berbasis kearifan lokal, yang mendukung pembangunan infrastruktur wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) di Papua.
Penjabaran Visi :
1. Program Studi Unggulan
Program Studi Teknik Sipil S1 diarahkan menjadi institusi pendidikan tinggi yang unggul, berdaya saing, dan inovatif dalam pengembangan ilmu dan teknologi rekayasa sipil. Keunggulan ini dicapai melalui:
Pendidikan Berkualitas: Kurikulum berbasis Outcome Based Education (OBE), didukung oleh dosen profesional dan pembelajaran yang relevan dengan kebutuhan wilayah 3T Papua.
Riset dan Inovasi: Pengembangan riset unggulan dan inovasi teknologi tepat guna yang menjawab tantangan infrastruktur di Papua, khususnya di daerah tertinggal, terdepan, dan terluar.
Kolaborasi Strategis: Kemitraan aktif dengan pemerintah, dunia usaha, LSM, dan komunitas adat, memastikan solusi yang dihasilkan bersifat aplikatif dan berdampak langsung bagi masyarakat.
Lulusan Kompeten dan Berintegritas: Mempersiapkan lulusan yang tidak hanya menguasai kompetensi teknis, tetapi juga memiliki kepemimpinan, etika, jiwa kewirausahaan, dan kepedulian sosial-budaya, sehingga mampu menjadi agen perubahan di wilayah 3T Papua.
2. Teknologi Rekayasa Sipil Berkelanjutan Berbasis Kearifan Lokal PapuaTeknologi rekayasa sipil yang dikembangkan dan diterapkan di Program Studi Teknik Sipil S1 berfokus pada:
Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan: Merancang, membangun, dan memelihara infrastruktur yang ramah lingkungan, adaptif terhadap perubahan iklim, dan efisien dalam penggunaan sumber daya. Infrastruktur yang dihasilkan bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Papua, terutama di wilayah 3T.
Perencanaan Kawasan dan Rekayasa Lingkungan Berbasis Konteks Lokal: Mengintegrasikan pendekatan partisipatif, manajemen bencana, dan pelestarian lingkungan dalam setiap tahapan perencanaan dan pembangunan. Responsif terhadap dinamika sosial, budaya, dan geospasial Papua, serta memperhatikan pola permukiman dan mobilitas masyarakat lokal.
Penerapan Kearifan Lokal: Menjadikan nilai-nilai budaya, praktik tradisional, dan struktur sosial masyarakat Papua sebagai fondasi dalam pengembangan teknologi dan perencanaan wilayah. Contohnya: Pemanfaatan material lokal (kayu, bambu), teknik bangunan panggung yang sesuai dengan kondisi geografis, serta pelibatan tokoh adat dalam proses pembangunan. Modul, pedoman, dan bahan ajar dikembangkan dengan mengangkat kearifan lokal sebagai bagian integral dari pembelajaran dan praktik keteknikan.
Inovasi Kontekstual dan Tepat Guna: Menghasilkan produk pengetahuan dan teknologi yang relevan dengan kebutuhan nyata di lapangan, serta berpotensi mengembangkan potensi sumber daya lokal Papua. Inovasi diarahkan untuk mendorong kemandirian wilayah 3T dan menghasilkan lulusan yang mampu menginisiasi perubahan sosial melalui inovasi dan kewirausahaan.
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi yang bermutu dan berdaya saing di bidang teknik sipil, dengan menjunjung nilai budaya lokal dan prinsip pembangunan berkelanjutan, serta mengintegrasikan kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual.
- Menyiapkan lulusan yang profesional, berintegritas, adaptif terhadap perkembangan teknologi, serta memiliki jiwa kewirausahaan dan kepedulian sosial.
- Mengembangkan softskill mahasiswa dalam merancang, membangun, dan memelihara infrastruktur yang ramah lingkungan, tangguh terhadap perubahan iklim, serta efisien dalam penggunaan sumber daya, guna mendukung peningkatan kualitas hidup masyarakat Papua, khususnya di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).
- Mengembangkan riset dan inovasi teknologi tepat guna yang relevan dengan kebutuhan infrastruktur dan tantangan wilayah 3T Papua, serta berkontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
- Mendorong pengembangan dan penerapan inovasi yang sesuai dengan kondisi lokal, mudah diakses, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, dengan mengutamakan efisiensi, keberlanjutan, dan relevansi terhadap kebutuhan serta potensi wilayah.
- Menjalin kemitraan strategis dengan pemerintah daerah, dunia usaha, komunitas adat, dan pemangku kepentingan lainnya untuk mendukung pembangunan wilayah secara kolaboratif dan partisipatif.
- Mengembangkan perencanaan kawasan dan rekayasa lingkungan yang berpijak pada kearifan lokal, karakteristik sosial-budaya, serta kondisi geografis setempat, guna menciptakan solusi yang inklusif, berkelanjutan, dan relevan bagi masyarakat lokal.
Tujuan
- Menghasilkan lulusan yang kompeten dan unggul di bidang teknik sipil, dengan integrasi kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual, serta menjunjung nilai budaya lokal dan prinsip pembangunan berkelanjutan.
- Menghasilkan tenaga profesional yang adaptif terhadap perkembangan teknologi, berintegritas, memiliki jiwa kewirausahaan, dan kepedulian sosial, sehingga mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.
- Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam merancang, membangun, dan memelihara infrastruktur yang ramah lingkungan dan tangguh terhadap perubahan iklim, serta efisien dalam penggunaan sumber daya, khususnya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di wilayah 3T Papua.
- Mendorong kegiatan riset dan inovasi teknologi tepat guna yang sesuai dengan tantangan dan kebutuhan pembangunan infrastruktur di wilayah 3T Papua, sekaligus berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
- Menghasilkan kapasitas inovasi berbasis kearifan lokal yang dapat diakses, diterapkan, dan bermanfaat langsung bagi masyarakat, dengan mengedepankan prinsip efisiensi, keberlanjutan, dan relevansi terhadap kondisi lokal.
- Memperkuat kemitraan strategis dengan pemerintah daerah, dunia usaha, komunitas adat, dan pemangku kepentingan lainnya secara kolaboratif untuk mendukung pembangunan berkelanjutan.
- Mendapatkan pendekatan perencanaan kawasan dan rekayasa lingkungan yang kontekstual dengan karakteristik geografis, sosial, dan budaya setempat, guna menghasilkan solusi teknik sipil yang inklusif dan tepat guna.
Sasaran
- Meningkatkan mutu kurikulum berbasis OBE (Outcome-Based Education) dan pembangunan berkelanjutan.
- Menyediakan pelatihan dan program penguatan soft skills serta kecerdasan emosional dan spiritual.
- Menyusun dan melaksanakan program pembelajaran yang terintegrasi dengan nilai budaya lokal.
- Meningkatkan rasio kelulusan tepat waktu hingga ≥ 80% dalam lima tahun ke depan
- Meningkatkan jumlah lulusan yang memiliki sertifikasi kompetensi dan keahlian tambahan di bidang teknik sipil.
- Menyelenggarakan pelatihan dan inkubasi kewirausahaan mahasiswa minimal 1 kali/tahun.
- Memfasilitasi mahasiswa untuk mengikuti kegiatan kompetisi, magang industri, dan kegiatan sosial berbasis proyek.
- Mengintegrasikan materi kepemimpinan dan etika profesi ke dalam proses pembelajaran.
- Meningkatkan proporsi proyek mahasiswa yang menggunakan prinsip green infrastructure.
- Menambah jumlah mata kuliah atau modul berbasis infrastruktur adaptif terhadap iklim.
- Meningkatkan partisipasi mahasiswa dalam proyek pengabdian yang berdampak langsung bagi wilayah 3T Papua.
- Menjalin kerja sama dengan instansi pemerintah untuk pengembangan infrastruktur berkelanjutan.
- Meningkatkan jumlah penelitian dosen dan mahasiswa yang difokuskan pada solusi infrastruktur wilayah 3T.
- Meningkatkan jumlah publikasi nasional dan internasional terkait topik rekayasa sipil lokal.
- Menyediakan hibah internal dan insentif bagi riset mahasiswa/dosen yang berorientasi pada teknologi tepat guna.
- Meningkatkan kolaborasi penelitian dengan pemerintah daerah dan lembaga penelitian.
- Mengintegrasikan kearifan lokal dalam kurikulum, terutama pada mata kuliah perencanaan dan desain.
- Meningkatkan jumlah proyek mahasiswa dan dosen yang memanfaatkan kearifan lokal sebagai pendekatan teknis.
- Mendorong diseminasi hasil inovasi melalui forum lokal dan nasional.
- Meningkatkan jumlah MoU/MoA aktif dengan mitra strategis minimal 3 per tahun.
- Menyelenggarakan program kolaboratif dengan mitra, seperti KKN tematik, proyek komunitas, dan pelatihan teknis.
- Melibatkan mitra dalam penyusunan kurikulum dan pengembangan program magang.
- Meningkatkan kontribusi alumni dalam pengembangan program studi dan kolaborasi kampus-masyarakat.
- Meningkatkan jumlah studi kasus dan proyek mahasiswa berbasis desain kontekstual dan inklusif.
- Meningkatkan kompetensi dosen dalam bidang perencanaan berbasis sosial-budaya lokal.
- Mengadakan pelatihan/workshop tahunan tentang perencanaan berbasis wilayah adat dan geografis lokal.
- Mengembangkan model perencanaan kawasan berbasis komunitas dan diterapkan di proyek nyata bersama mitra lokal.
Fasilitas Akademik
- Laboratorium Struktur Beton
- laboratorium mekanika tanah
- laboratorium bahan jalan
- laboratorium fluida & hidrolika
- laboratorium komputer
Fasilitas Pendukung
- Ruang kuliah yang nyaman
- Lokasi kampus strategis dan mudah dijangkau
- Free hot spot area
- Bus Kampus
- Peralatan dan fasilitas olahraga
- Perpustakaan dengan referensi yang lengkap
- Beasiswa pendidikan
Prosfek Lulusan
- Pegawai instansi pemerintahan
- Pegawai BUMN, Pegawai BANK
- PLN, Telkom, Konsultan proyek
- Kontraktor, Drafter, Surveyor
- Supplier/distributor material
- Peneliti, Dosen, dan Sebagainya
Organisasi Mahasiswa
- FKMTSI (Forum Komunikasi Mahasiswa Teknik Sipil)
- HIMJUR-TS (Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil)
- SAC (Student Acces Center)
- UKM Paduan Suara
- UKM FKMM
- UKM PMK
- UKM PMKK
Tenaga Pengajar
- LEARY PAKIDING, Ph.D
- Dr. KOMARI, M.Ed
- Dr. ALFINI BAHARUDDIN, ST., MT
- DEWI ANGGRAENI, ST., MT
- SANTJE MAGDALENA IRIYANTO, ST., MT
- THELLY SULA HENDRINA SEMBOR, ST., M.MT
- DOMINGGUS BAKARBESSY, ST., MT
- BIMO WAHYU AJI, S.Kom, MT
- NOVISCA MARIA ANDITIAMAN, ST., MT
- YUSTINA FRANSISKA, ST., MT
- ROSI FITRIYANI S, M.Hum
- ELSI SIRAMPUN, S.Pd., M.Pd
- OKTY DIANA WULAN SARI, ST., MS
- ARIEF FATH ATIYA, ST., MS
- ISAK H C RUMBARAR, MM
- CUCU SUGIARTI, ST., MT
- ALFRED BENJAMIN ALFONS, ST., MT
- MUSFIRA, ST., M.Si
- YOHANNES FERDINAND WALLY, ST., MT
Kurikulum
- Pendidikan Agama
- Kalkulus I
- Fisika Dasar
- Bahasa Indonesia
- Pengantar Komputer
- Mekanika Rekayasa I
- Menggambar Rekayasa
- Pend. Pancasila & Kewarganegaraan
- Statistik dan Rancangan Percobaan
- Bahasa Inggris
- Ilmu Sosial Dasar
- Kalkulus II
- Geologi Teknik
- Pend. Pancasila & Kewarganegaraan
- Mekanika
- Rekayasa II
- Struktur Beton I
- Kimia Dasar
- Kalkulus III
- Mekanika Tanah I
- Mekanika Rekayasa III
- Mekanika Fluida & Hidrolika
- Struktur Baja I
- Struktur Beton II
- Praktikum Bahan Beton
- Bahasa Inggris II
- Rekayasa Hidrologi
- Kalkulus IV
- Mekanika Tanah II
- Mekanika Rekayasa IV
- Ilmu Ukur Tanah
- Struktur Baja II
- Rekayasa Jalan Raya I
- Rekayasa Pondasi
- Komputer Teknik Sipil
- Lapangan Terbang
- Sistem Transportasi
- Manajemen Konstruksi I
- Analisa Numerik
- Rekayasa Jalan Raya II
- Rekayasa Lingkungan
- Metodologi Penulisan & Penelitian
- Praktikum Mekanika Tanah
- Drainase Perkotaan
- Pelabuhan, Alat Berat & PTM
- Struktur Kayu
- Irigasi & Bangunan Air
- Rekayasa Gempa
- Ekonomi Teknik
- Manajemen Konstruksi II
- Praktikum Bahan Jalan
- Perilaku Daktail Struktur Beton
- Rekayasa Lalu Lintas
- Kerja Praktek
- Kuliah Kerja Nyata
- Etika Profesi
- 5 MK Pilihan
- Tugas Akhir